SALAMAIK DATANG

SALAMAIK DATANG DI BLOGNYO URANK AWAK, 100% ANAK MINANG ( HENDY_NKG )

Sabtu, 15 Oktober 2011

TAHAP-TAHAP PERKEMBANGAN DAN TUGAS-TUGAS PERKEMBANGAN REMAJA


A.    Pengertian Tugas Perkembangan
Tugas perkembangan adalah tugas yang muncul pada periode tertentu dalam kehidupan individu. Pencapaian tugas yang sukses berperan penting untuk kebahagiaannya dan untuk pencapaian tugas-tugas yang selanjutnya. Sedangkan kegagalan pencapaian tugas-tugas perkembangan mengarah timbulnya ketidak bahagiaan dalam diri individu, dan sulit untuk mencapai tugas perkembangan selanjutnya.
B.     Tugas-Tugas Perkembangan Remaja
Ada beberapa tugas-tugas perkembangan remaja, yaitu :
1.      Menguasai kemampuan membina hubungan baru yang lebih matang dengan teman sebaya atau berbeda jenis kelamin, baik dengan kemampuan berfikir sosial positif dan kemampuan berfikir positif.
2.      Menguasai kemampuan melaksanakan peran sosial sesuai dengan jenis kelamin.
3.      Menerima keadaan fisik dan mengaktualisasikan secara efektif.
4.      Mencapai kemerdekaan emosional dari orang tua dan orang tua dewasa lainnya.
5.      Tidak terpengaruh oleh situasi emosi orang lain.
6.      Memiliki kemampuan untuk mandiri secara ekonomi
7.      Berkembangnya keterampilan intelektual, dan konsep-konsep yang perlu untuk menjadi warga negara yang baik.
8.      Memiliki keinginan untuk bertanggung jawab terhadap tingkah laku sosial
9.      Memiliki perangkat nilai dan sistem etika

C.     Usaha Yang Dapat Dilakukan Guru dan Orang Tua Untuk Mewujudkan Tugas-tugas Perkembangan Remaja.

1.         Usaha membat pencapaian tugas no. 1, diantaranya :
a.       Membahas dalam diskusi kelompok tentang sikap yang mengutamakan kepentingan orang lain dan penampilan menarik perlu bagi remaja untuk membina keakraban dengan lawan jenis.
b.      Melatih siswa untuk selalu bersikap positif, altruistik, empati, control emosi dan penampilan menarik
2.         Usaha membantu tugas perkembangan no.2, diantaranya:
a.       Melakukan bimbingan kelompok yang terjadwal
b.      Melatih mereka untuk melaksanakan peranan baik sebagai wanita dan sebagai pria sesuai dengan nilai agama, ilmu pengetahuan dan adat istiadat.
c.       Menciptakan kondisi belajar yang mepupuk kerjasama agar masing-masing remaja dapat melaksanakan peranannya sesuai dengan jenis kelamin
d.      Memberi model teman sebaya, guru dan orang yang dikagumi remaja tentang peranan-peranan yang disesuaikan dengan jenis kelamin.
3.         Usaha membantu tugas perkembangan no. 3, diantaranya:
a.       Memberikan informasi tentang bagaimana merawat  fisik sesuai dengan jenis kelamin
b.      Melakukan diskusi atau bimbingan kelompok untuk membahas permasalahan yang menyangkut perawatan dan mengunakan fisik mereka dengan sebbaik-baiknya.


4.         Usaha membantu pencapaian tugas perkembangan no. 4, diantaranya :
a.       Diskusi atau bimbingan kelompok yang membahas mengapa dan bagaimana emosi remaja yang mandiri dan cara mengatasi emosi yang dialami remaja.
b.      Personel sekolah harus menampilkan emosi yang positif.
c.       Guru menghargai dengan sifat menyokong remaja yang menampakan emosi yang positif.
d.      Membicarakan dengan orang tua tentang bagaimana bertingkah laku emosional positif terhadap remaja agar remaja berkembang emosinya secara positif.
5.         Usaha membantu tugas perkembangan no. 5, diantaranya:
a.       Memberi kesempatan kepada siswa untuk mengelola koperasi sekolah
b.      Melakukan pengembangan bakat khusus yang benar-benar dapat digunakan untuk mencari penghasilan pada masa sekarang atau masa yang akan datang.
6.         Usaha membantu tugas perkembangan no. 6, diantaranya :
a.       Memperkenalkan potensi-potensi yang dimiliki
b.      Memperkenalkan berbagai pekerjaan yang dibutuhkan dalam kehidupan masyarakat dalam rangka memelihara dan memanfaatkan potensi
c.       Membantu kayakinan dalam diri remaja tentang kerja keras
d.      Memberi penilaian yang tinggi kepada remaja-remaja yang kreatif dalam melakukan hal yang positif.
7.         Usaha membantu tugas perkembangan no.7, diantaranya :
a.       Memberikan pengalaman menyusun kurikulum
b.      Melakukan metode pembelajaran yang mengaktifkan siswa untuk memecahkan masalah-masalah.
c.       Metode pembelajaran untuk mengerjakan kerjasama
8.         Usaha dalam membantu tugas perkembangan no. 8, diantaranya:
a.       Memperkaya siswa tentang kehidupan sosial
b.      Memperkenalkan siswa remaja secara langsung kepada kehidupan lembaga sosial yang nyata.
9.         Usaha pencapaian tugas no. 9, diantaranya:
a.       Memperkenalkan filsafat hidup sesuai dengan nilai-nilai agama, ilmu pengetahuan dan budaya.
b.      Memberi kesempatan kepada siswa untuk mengamati sampai seberapa jauh filsafat hidup berperan dalam kehidupan keluarga.

Tidak ada komentar: